TNI Angkatan Udara H. AS Hanandjoeddin Simulasi Penanggulangan Kebakaran

  • Update Minggu, 6 Agustus 2023
  • Daerah
  • Dilihat : 383 kali

Belitung, 04-08-2023 | Sarwamedia.com

TNI Angkatan Udara H. AS Hanandjoeddin melakukan simulasi penanggulangan kebakaran di Halaman belakang Mako Lanud H. AS Hanandjoeddin, Kamis (03/08/2023).

"Dalam pemadaman api ini ada beberapa hal perlu diperhatikan. Yaitu arah angin, jenis bahan yang terbakar, volume dan potensi bahan yang terbakar, letak dan situasi lingkungan, lamanya terbakar dan alat pemadam yang tersedia. Ini penting untuk kita pahami, agar tindakan yang kita ambil sesuai dengan yang diperlukan,” kata Lettu Tek. Wahap.

Lettu Tek. Wahap menuturkan simulasi tersebut melibatkan seluruh personil Lanud H. AS Hanandjoeddin, alat pemadam api ringan kemudian penjelasan tata cara penggunaan, serta praktek penanganan pertolongan pertama pada korban kebakaran oleh Tim medis Lanud H.AS Hanandjoeddin.

Lettu Tek. Wahap mengatakan simulasi ini bertujuan untuk melatih ketangkasan setiap anggota. Khusus dalam menggunakan alat pemadaman api ringan.

Sementara itu, Danlanud H. AS Hanandjoeddin, Letkol Pnb Luky Indrawan, S.A.P mengungkapkan kegiatan simulasi tersebut diharapkan dapat mengingat kembali penggunaan alat-alat PK (pemadam kebakaran) yang ada.

"Bahwa kegiatan seperti ini penting untuk dilakukan, sebab kita bekerja dilingkungan perkantoran terdapat material yang rawan terbakar serta mempunyai kewajiban untuk melaksanakan dukungan operasi penerbangan, yang juga memerlukan keselamatan terbang dan kerja," ujar Luky.

Luky menambahkan simulasi pemadaman kebakaran dan praktek pertolongan pertama pada korban kebakaran dapat terlaksana dengan baik dan lancar.

Form Komentar
Komentar Anda