Puskemas Tolak Warga Pinjam Ambulans Untuk Antar Jenazah, Warga Tandu Jenazah 13KM

  • Update Sabtu, 13 Agustus 2022
  • Daerah
  • Dilihat : 673 kali

Mamuju, 13-08-2022 | Sarwamedia.com

Beredar sebuah video yang menggegerkan warganet. Terekam dalam video tersebut sejumlah warga tampak berjalan kaki menandu jenazah seorang perempuan. Warga terpaksa harus menandu jenazah sejauh 13km ke lokasi pemakaman karena pihak puskesmas menolak untuk meminjamkan ambulans.

Dalam video tersebut terlihat sejumlah pria menandu jenazah dijalanan beraspal yang sepi dan menanjak. Seorang pemuda juga terlihat sesekali menggerakkan tangannya karena kelelahan.

Diketahui bahwa peristiwa ini terjadi di Mamuju, Sulawesi Barat. Jenazah yang ditandu bernama Tanisa. Video ini direkam oleh kerabatnya sebagai bentuk protes terhadap puskesmas yang tidak meminjamkan ambulans untuk mengantarkan jenazah ke pemakaman. 

Fenny tadius selaku perekam video dan orang yang memposting ke media sosial mengatakan bahwa ini merupakan bentuk protes dan kekecewaan keluarga.

"Saya posting di Facebook karena pihak keluarga kecewa atas sikap puskesmas. Itu jenazah tanteku," kata Fenny Tadius, keponakan jenazah tersebut.

Menurut Fenny, alasan pihak puskesmas menolak meminjamkan ambulans adalah karena takut menyalahi prosedur. 

"Kata mereka, ambulans cuma untuk mengantar pasien gawat darurat, bukan jenazah. "Ya tapi tidak dibolehkan. Akhirnya kami menggotong keranda jenazah tanteku ke rumah duka sejauh 13 kilometer." lanjut Fenny. (Owi)

Form Komentar
Komentar Anda