Peduli Lingkungan Polres Belitung Timur Tanam 3000 Pohon. Total Sudah 10 Ha di Tanam
Belitung, 29-06-2022 | Sarwamedia.com
Manggar, Diskominfo Beltim – Wakil Bupati Belitung Timur (Beltim) bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Beltim ikut serta dalam Gerakan Penanaman pohon di lokasi Eks Tambang Timah Pantai Senusur Sembulu Air Tempayan Desa Lalang Kabupaten Belitung Timur (Beltim), Jumat (24/06/2022).
Kegiatan ini merupakan rehabilitasi lahan pasca tambang yang dilakukan secara serentak di seluruh Kepulauan Bangka Belitung dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76.
Kapolres Beltim Taufik Noor Isya mengatakan, penanaman ini merupakan tahap kedua setelah sebelumnya dilakukan kegiatan serupa di lokasi eks Tambang Timah Kulong Karang Desa Lalang Kecamatan Manggar Kabupaten Beltim.
“Yang pertama sudah kita laksanakan, tidak jauh berdekatan lokasi seluas 5 hektar dan hari ini juga menanam 5 hektar,” jelasnya.
Kapolres P menjelaskan, untuk tahap II jumlah pohon yang ditanam lebih banyak dibanding tahap sebelumnya.
“Lebih kurang 3000 pohon yang terdiri dari kayu putih sebanyak 1.000 batang, pohon jambu mente 1.500, pohon ketapang laut 250 batang, dan cemara laut 250 batang,” jelasnya.
Kata Taufik pemilihan lokasi penanaman ditentukan berdasarkan hasil koordinasi dengan desa setempat. Ia berharap hal ini bisa terus dipantau oleh pihak desa agar tetap terjaga dan dilestarikan.
“Kedepannya di tempat lain akan kita tanam juga yang bisa di jangkau dengan baik, jangan terlalu jauh juga karena nanti susah untuk pengawasannya. Kalau terlalu jauh juga dikhawatirkan terbengkalai tidak ada yang merawatnya,” tutupnya. (Ln/One)
Sumber diskominfo beltim