Lewat Turnamen PB ESI Kabupaten Belitung Adakan Seleksi Atlet E-Sports
- Update Sabtu, 10 Juni 2023
- Life Style
- Dilihat : 1574 kali
Belitung, 10-06-2023 | Sarwamedia.com
Pengurus Besar E-sports Seluruh Indonesia (PB ESI) Kabupaten Belitung akan menyelenggarakan turnamen untuk penjaringan atlet dari perwakilan Belitung.
"Kegiatan ini untuk Penjaringan Atlet dari Perwakilan Belitung yang akan Bertanding di Provinsi Bangka Belitung dalam Event Kejurda Prov yang akan dilaksanakan pada 16 - 18 Juni 2023," kata Sandy selaku Ketua Umum ESI Kabupaten Belitung, pada Jum'at (09/6/2023).
Adapun turnamen tersebut terdiri dari IV divisi yaitu.
1.Mobile legends
2. Freefire
3. Pubgm
4. E football
Semua Persiapan seleksi E-Sport di Pangkalpinang akan dilaksanakn di dua lokasi, pertama Warkop Kakek, JL. Dr. Susilo dan kedua berlokasi di Kik Berak Food Street depan Belibong, Jl. Sijuk, Paal Satu, Kecamatan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung pada hari Sabtu dan Minggu 10-11 Juni 2023.
Selain itu Sandy juga menyampaikan untuk Penjaringan Atlet dari Perwakilan Belitung nantinya dipilih dari masing - masing karakter player dan bukan team.
"Yang akan di seleksi bukan team yang juara akan tetapi dilihat dari skil dari masing masing player. Player yang benar benar siap dan mampu menjaga etika dan sopan santun pada saat turmanen," terangnya.
Sekretaris ESI Kabupaten Belitung, Pranajaya Syahputra, dalam rilisnya menyampaikan perkembangan Esport dibelitung yang saat ini berkembang pesat.
"Dengan adanya beberapa event atau turnament yang hampir setiap bulan diadakan, Ini menandakan bahwa Esport Belitung sudah banyak diminati oleh masyarakat di belitung," tulisnya.
Dengan adanya turnament tersebut, akan lebih memudahkan kami dari perwakilan ESI Belitung untuk Penjaringan Atlet, yang saat ini kami laksanakan untuk persiapan Kejurda Provinsi Bangka Belitung.
Kedepan kata Pranajaya Syahputra masih ada event yang menunggu seperti, Porwil, Pornas, Exhibition Prorprov dan Juga Prapon.