Lagi Warga Rantauan Buat Kericuhan Di Beltim

  • Update Kamis, 17 Maret 2022
  • Daerah
  • Dilihat : 1851 kali

Belitung Timur, 17-03-2022 | Sarwamedia.com

Belum hilang dari ingatan kita aksi warga rantau yang nekat melakukan penusukan gara-gara tersinggung disebut tidak boleh ngutang saat minum-minum di cafe yang ada di Beltim. Nah, kemarin Rabu (16/03/2022) warga rantauan yang ada di Beltim kembali berulah membuat kericuhan di negeri asalnya Cerita Laskar Pelangi dengan melakukan duel di jalanan kawasan simpang kater Desa Padang, Manggar. Dimana berakhir dengan tawuran antar dua kelompok pemuda yang terlibat baku hantam. Kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 11.30 WIB, kejadian tersebut tentu saja membuat masyarakat jadi heboh karena akibat baku hantam tersebut sempat menimbulkan kemacetan.

Kejadian baku hantam tersebut langsung viral di Belitung karena aksi jalanan tersebut sempat terekam video amatir yang memperlihatkan beberapa orang saling saling pukul hingga ada yang jatuh di seberang jalan.

Kasat Reskrim Polres Belitung Timur AKP Rais Muin membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, kejadian berawal ketika dua pemuda berusia 20 tahunan yakni Ir dan Lh (inisial, red) terlibat cekcok karena masalah kantor di media sosial yang akhirnya membuat perjanjian berduel.

"Ketika bertemu ternyata Ir membawa rekannya dan Lh yang merasa sendirian sehingga terjadilah duel dua lawan lima," ujarnya.

Kasat Reskrim Polres Beltim juga mengungkapkan jika kedua pemuda asal Palembang yang merupakan tukang kredit tersebut sempat diamankan ke Polres Belitung Timur.

"Karena keduanya tidak ada yang mau melapor maka kita damaikan dan semua yang terlibat dalam tawuran kita kenakan wajib lapor setiap hari Senin dan Kamis untuk mengantisipasi agar kejadian tidak terulang lagi," tandas AKP Rais Muin (red)

Form Komentar
Komentar Anda